Selasa

Kitab Bahrul Lahut

kitab kuno ditemukan di pamekasan
Bahwa dikatakan sebelum kejadian sesuatu, bukan diatas bukan dibawah, bukan kanan  bukan kiri, melainkan hanya Dia berdiri sendiri. Dengan sendirinya yg bersifat Tunggal, maka Dia menjadikan Nur Muhammad SAW yang selama 50.000 (lima puluh ribu) tahun berkejaran dengan Keaguangan Allah SWT. Demikian itu adalah Allah SWT mengangkat derajat Muhammad SAW, pada sisi Keagungan-Nya.

Allah SWT telah menjadikan semua itu daripada  "Nurul Wilayah" bahwa Nurul Wilayah dan Nurul Nubuwah itu adalah Sifat Nabi Muhammad SAW. Nurul Wilayah tempatnya pada bathin (tersembunyi) sedangkan Nurul Nubuwah itu tempatnya pada Zair { Nyata } .


Sesungguhnya dinamakan "Jauhar" bahwa Jauhar yg pertama dinamakan "Alamul Kabir atau Alam Basar" Dia Adalah "Ruh atau Hidhofi" daripada "Dzat Allah". Bahwa Allah SWT menciptakan  sekalian  kejadian yang baru  seumpama  Arsyi, Kursi, Lauhul Mahfudz, Qalam Samawat (Lagit), Al-Ardh (Bumi) Syurga dan Neraka berserta sekalian penghuni dan isinya, sekalian kejadian Itu  adalah ajaib  belaka .

Adapun Bumi dihuni oleh sekalian bangsa manusia, hewan, jin dan syetan. Yang satu  persatunya telah dijadikan daripada "Ruh atau Hidhafi"  ini semua menunjuk kepada Kebesaran Allah SWT. Firman Allah SWT : "Aku jadikan sesuatu karena Engkau (Muhammad) dan Aku jadikan Engkau (Muhammad) karena-Ku". Bahwa Allah SWT menjadikan sesuatu dengan sebab "Al-Wilayah" Karena Nur Muhammad  adalah "Kamal Atau Sempurna".  Firman Allah SWT : "Bermula Allah SWT tetap menyempurnakan Cahaya-Nya", sedangkan Malaikat dijadikan pula dari "Cahaya atau Nurul Insan".

Firman Allah SWT dalam Hadits Qudsyi : "Aku jadikan Malaikat daripada Cahaya Manusia dan Aku jadikan manusia itu dari Cahaya Kenyataan.  "Berkata hamba-hamba Allah SWT yang mengetahui Ahli Sulug, yang berjalan menuju kepada Allah SWT : "Pertama Tajjali Dzat Allah Ta'ala itu turun kepada Qalam, dari Qalam kepada "Wujud Nagath" atau permulaan yang dari titik itu kepada pundi-pundi (kantong) Nur Muhammad SAW. (Edy Rusman)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar